Bhabin Kelurahan Tanete Polres Barru Bersihkan TPU

    Bhabin Kelurahan Tanete Polres Barru Bersihkan TPU
    Aiptu Abdul Hamid bersama warga bersihkan TPU

    Barru – Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanete Aiptu Abdul Hamid melaksanakan kerja bakti bersama masyarakat membersihkan tempat pemakaman umum Bottoe Kelurahan Tanete Kecamatan Tanet Rilau Kabupaten Barru pada Minggu (12/03/2023)

     

    Menjelang Bulan Ramadan kompleks pemakaman tersebut dibersihkan untuk menyambut peziarah yang mengunjungi makam keluarga sebelum puasa.

     

    Bersama warga Bhabinkamtibmas Polsek Tanete Rilau ini membersihkan akses jalan masuk makam, hingga menyiangi nisan-nisan yang sudah tertutup rumput liar.

     

    Sudah menjadi kearifan warga yang berziarah ke makam sanak keluarga menjelang Bulan Ramadhan. Maka dari itu Bhabinkamtibmas bersama warga berinisiatif untuk membersihkan makam untuk kenyamanan pengunjung.

     

    “Berziarah ke makam keluarga sudah menjadi rutinitas warga sebelum memasuki bulan puasa. Kerja bakti ini dimaksudkan agar para pengunjung menjadi nyaman saat berziarah” jelas Abdul Hamid.

     

    Kegiatan tersebut juga sejalan dengan program unggulan Baper Ma (Barru Perduli Masyarakat) Polres Barru yang menuntut kehadiran polisi di setiap kebutuhan warganya.

    Muhammad Rizal

    Muhammad Rizal

    Artikel Sebelumnya

    Bawa Kajian Subuh, Bhabinkamtibmas Kelurahan...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Barru Pimpin Sertijab Tiga Pejabat...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    DPR Apresiasi Jenderal Sigit Atas Penghargaan Bagi Satrio 
    Kearifan Masyarakat Bali Sejalan dengan Semangat World Water Forum ke-10
    Para Pemimpin Negara Tiba di Bali Hadiri World Water Forum ke-10
    Menparekraf Ajak Komunitas Bali Ikut Sukseskan Pelaksanaan World Water Forum ke-10
    Hadiri World Water Forum ke-10, Elon Musk Disambut Menko Marves

    Ikuti Kami